"Saya tak tahu, berapa waktu yang tersisa untuk saya. Satu jam, satu hari, satu tahun, sepuluh, lima puluh tahun lagi? Bisakah waktu yang semakin sedikit itu saya manfaatkan untuk memberi arti keberadaan saya (sebagai hamba Allah) di muka bumi ini? Bisakah cinta, kebajikan, maaf, dan syukur selalu tumbuh dari dalam diri, saat saya menghirup udara dari Yang Maha?" (Helvy Tiana Rosa, Risalah Cinta)
Bertambahnya usia bukan berarti, menjadikan kita lebih paham akan segalanya. Terkadang kita mesti berhenti sejenak, merenung, dan mencoba berefleksi 'sudah sejauh manakah capaian dalam kehidupan kita?' Capaian yang tidak hanya menjadi simbol dalam kehidupan di dunia saja, namun bisa sebagai bekal dalam kehidupan yang hakiki nantinya. Double benefit, sekali action dua manfaat bisa terengkuh.
Selalu berharap, semoga penambahan usia senantiasa berdampak pada kualitas diri dan kemanfaatan terhadap sesama. Agar galeri kenangan kehidupan akan dipenuhi torehan karya berbalut senyuman kebahagiaan. Aamiin...
Terima kasih buat keluarga, saudara, dan kawans yang telah berbagai harapan terbaiknya. Doa dan harapan terbaik juga buat semuanya.
(Memories of Milad 10.05.2019 & 05 Ramadhan 1440 H) @My Facebook
#mylifemyadventure
#cintadiatascinta
#unconditionallove
#risalahcinta
#ayolebihbaik
Tidak ada komentar:
Posting Komentar